Instruksi Kepala Desa, Tim Covid-19 Desa Darawolong Laksanakan Penyemprotan Setiap Rumah.



Purwasari-JK, Menyebarnya Virus Corona di Wilayah Kecamatan Purwasari Kepala Desa Darawolong mengintruksikan kepada Tim Covid-19 untuk segera melakukan penyemprotan Setiap Rumah.

Kades Darawolong Hi. Sri Nurmah (Hj.Neng) sore hari di kantor Desa Darawolong Kamis (17/6) mengutarakan dengan rasa sedih Dan terharu dengan Ada musibah yang sampai sekarang belum selesai, make dari itu untuk memutuskan mata rantai Covid-19 yang Sudan menyebar, kami selaku kepala Desa memanggil Tim Covid-19 Desa Darawolong yang di ketuai oleh Agus Faisal untuk segera melakukan penyemprotan."ujar kades.

Tim Covid-19 Desa Darawolong yang di ketuai oleh Agus Faisal dengan sigap langsung melangkah memanggil anggota untuk bersiap-siap melakukan penyemprotan ke Setiap Rumah yang di awali di dusun Rawawiru.


Agus Faisal ketuai Tim dengan bergerak cepat menghampiri Rumah ke Setiap rumah, sebelum di semprot kami melakukan beberapa pertanyaan kepada pihak keluarga yang rumahnya akan di semprot, ketika pihak yang rumahnya mau di semprot mengijinkan baru kami bersama Tim melakasanakan penyemprotan,"ujar nya.

Lanjut Agus Faisal, Alhamdulillah para warga tidak Ada yang menolak satupun semuanya bersedia, selain itu kami pun bersama Tim menanyakan kondisi si pemilik rumah kondisi nya dalam keadaan sehat atau tidak, bilamana Ada yang tidak sehat gejalanya mirip corona Tim Covid-19 segera mengambil tindakan untuk melakukan pengecekan ke Kesehatan agar segera mengunjungi rumah yang Sudah kami tunjuk, kami mengucapkan banyak terimakasih atas kekompakan Dan kerjasama dalam bertugas, semoga dengan melaksanakan tugas yang mulia ini musibah yang mengkhawatirkan ini cepat berakhir, "ujar Tim. (Agus Pestol)

Tidak ada komentar