TOK!! Paguyuban Dawuan Cikampek Bersatu sah di Nahkodai Abas



Karawang-JK, Paguyuban Dawuan Cikampek Bersatu ini, dibentuk bukan untuk memecah belah tali silaturahmi baik itu di lingkungan Masyarakat luas maupun di lingkungan Dawuan dan Kecamatan Cikampek pada khususnya, karena paguyuban ini terbentuk atas aspirasi dari Masyarakat yang ada di Dawuan dan Cikampek. (17-06-2021)

Membangun, membentuk dan memelihara satu ormas atau Paguyuban bukanlah hal yang mudah seperti membalikan telapak tangan, melainkan harus melewati segala sesuatu halangan dan rintangan. Dalam membagun paguyuban harus bersatu, rukun dan damai, sehingga bisa termotivasi dalam hal-hal yang positif, didalam paguyuban juga harus saling terbuka, memberikan dan memfasilitasi dalam hal kebaikan dan saling membantu satu sama lainnya, sehingga beban seberat apapun pasti bisa teratasi oleh karna rasa satu dan bersatu.

Adapun hal-hal lain berdasarkan asumsi Paguyuban sebagai peran pembantu ataupun pasilitator dalam lingkungan, antara masyarakat, korporasi dan pemerintah, baik dalam bidang pekerjaan, pendidikan, kesejahteraan dan peran bidang sosial lainnya.

Dalam bidang apapun, Abas sebagai ketua Paguyuban Dawuan Cikampek Bersatu akan selalu memberikan instruksi kepada pengurus dan anggotanya.

"Bahwa kita bersama harus mematuhi aturan organisasi dan peraturan sesuai dengan UU yang sudah semestinya harus dijalankan dalam setiap kegiatan, karena dalam membagun sebuah Komunitas atau Paguyuban tentu mempunyai elektabilitas, dimana kita harus saling menjaga dan saling mengingatkan, juga harus memiliki kriteria yang baik dipandang oleh banyak orang, dan menjadi contoh bahkan menjadi panutan dimata masyarakat luas," Pungkasnya.(Opik)

Tidak ada komentar