Kades Sukamakmur Kabupaten Karawang Terus Berupaya Menekan Penyebaran Virus COVID-19 di Wilayah nya




Karawang-JK, Dari mulai menjelang PPKM Darurat setelah ditetapkan zona merah oleh Dinas Kesehatan, Pemerintahan Desa Sukamakmur yang dipimpin oleh Kepala Desa Dede Sudrajat terus melakukan upaya pencegahan sekaligus penekanan bagi penyebaran Covid-19 di desanya.


Dikatakan oleh Kepala Desa Dede atau biasa yang dipanggil Lurah Ebo, bahwa Pemerintah Desa Sukamakmur terus berupaya melakukan pencegahan dari sebelum diberlakukannya PPKM Darurat oleh Pemerintah Pusat, namun secara intensif Ia akui baru dua hari ini dari tanggal 3 Juli 2021 kemarin (Hari pertama diberlakukannya PPKM Darurat).


Ia lakukan penyemprotan Disinfektan ini karena mengingat warganya banyak yang terjangkit virus yang berasal dari Kota Wuhan Tiongkok tersebut, dan semua upaya sudah Ia lakukan sebagai upayanya untuk menekan itu semua, mulai dari pembagian masker yang disertai handsanitizer, Vaksinasi masal, hingga saat ini penyemprotan cairan disinfektan ke tiap - tiap dusun yang ada di desanya tersebut.


"Semuanya ada 3 Dusun, 8 RW dan 16 RT yang kita lakukan penyemprotan disinfektan ini secara berkala, demi terciptanya lingkungan yang terbebas dari Covid-19,"ungkapnya.



Dikatakannya juga, bahwa upaya ini hanya sebatas ikhtiar dan semuanya dikembalikan kepada ketaatan masyarakatnya sendiri terhadap penerapan Protokol Kesehatan dalam berkehidupan sehari - hari.


Dengan ini Ia juga menghimbau kepada seluruh masyarakat yang menjadi warga desa Sukamakmur khususnya, agar tetap waspada dengan adanya Pandemi Covid-19 ini, dan tetap menerapkan Protokol Kesehatan yang ketat, taati anjuran pemerintah.


"Jika tidak ada kepentingan yang mendesak, tolong hindari mobilitas keluar rumah agar tidak tertular dan juga tidak menularkan,"ungkapnya.
"Kita berharap dengan adanya upaya - upaya yang kita lakukan seperti ini, Pandemi Covid-19 segera berlalu dan masyarakat bisa hidup sebagaimana semestinya kembali,"tuturnya. (Opik)

Tidak ada komentar